Page 28 - Microsoft Word - Modul 1 Keselamatan dan Proteksi Radiasi Konsep dan Regulasi
P. 28
industri. Meskipun demikian, dosimeter film radiochromic untuk radiasi
pemroses tingkat industri juga sudah banyak dilakukan (Gonçalves et al.,
2022; Yamada & Parker, 2022). Untuk meningkatkan performa
penggunaan radiochromic di radiasi pemroses tingkat industri, besaran
pengaruh seperti suhu iradiasi dan pembacaan film, laju dosis dan
kelembapan harus direkam nilainya karena dapat berpengaruh terhadap
hasil baca untuk iradiasi bahan makanan (Kuntz & Strasser, 2016).
Pemakaian dosimeter radiochromic film untuk aplikasi dosimetri tingkat
radiasi pemroses tercantum dalam ISO/ASTM 51026:2015 Practice for
using the Fricke dosimetry system (ISO/ASTM International, 2015).
3. Fricke Solution Dosimeter
Dalam dosimeter kimia Fricke (ferrous sulphate), mekanisme reaksinya
adalah oksidasi ion besi (Fe ) menjadi ion besi (Fe ). Pembentukan ion
3+
2+
3+
besi Fe berbanding lurus dengan energi radiasi yang diserap (Muñoz
Arango et al., 2020). Sebagai dosimeter kimia, dosimeter Fricke memiliki
beberapa karakteristik yang sesuai untuk penerapan dalam eksperimen
biologi radiasi dan fisika medis; contohnya, Fricke mempunyai densitas
yang setara dengan air dan mampu mencapai akurasi tinggi dalam rentang
dosis terapi radiasi. Dosimetri Fricke mampu menghasilkan presisi 0,1%
untuk sinar berkas radiasi Co-60 serta sinar-X dan elektron berenergi tinggi
(tingkat kepercayaan 68%) (Klassen et al., 1999). Pemakaian dosimeter
Fricke untuk aplikasi dosimetri tingkat radiasi pemroses tercantum dalam
ISO/ASTM 51026:2015 Practice for using the Fricke dosimetry system
(ISO/ASTM International, 2015).
+ → + (3)
Penentuan dosis dengan larutan Fricke didasarkan pada hasil kimia
3+
G(Fe ), sebuah faktor yang menghubungkan produksi suatu spesies kimia
dengan energi yang diserap. Dari National Research Council of Canada
3+
(NRC) disebutkan bahwa nilai G(Fe ) menurun seiring dengan
menurunnya energi foton ekuivalen atau meningkatnya transfer energi linier
Pelatihan Petugas Iradiator 17