Page 33 - Materi Hari 1 Sesi 2 - Kriteria Penilaian Audit Aplikasi SPBE Gel 14 Kab Bungo
P. 33

Kategori Risiko SPBE





                                                               a.   Rencana Induk SPBE Nasional, merupakan Risiko SPBE yang berkaitan dengan penyusunan dan pelaksanaan
                                                                    perencanaan pembangunan SPBE Nasional;
                                                               b.   Arsitektur SPBE, merupakan Risiko SPBE yang berkaitan dengan penyusunan dan pemanfaatan arsitektur SPBE yang
                                                                    mendeskripsikan integrasi proses bisnis, data dan informasi, infrastruktur SPBE, dan keamanan SPBE;
                                                               c.   Peta Rencana SPBE, merupakan Risiko SPBE yang berkaitan dengan penyusunan dan pelaksanaan Peta Rencana SPBE;
                                                               d.   Proses Bisnis, merupakan Risiko SPBE yang berkaitan dengan penyusunan dan penerapan proses bisnis SPBE;
                                                               e.   Rencana dan Anggaran, merupakan Risiko SPBE yang berkaitan dengan proses perencanaan dan penganggaran SPBE;
                                                               f.   Inovasi, merupakan Risiko SPBE yang berkaitan dengan ide baru atau pemikiran kreatif yang memberikan nilai manfaat
                                                                    dalam penerapan SPBE;
                                                               g.   Kepatuhan terhadap Peraturan, merupakan Risiko SPBE yang berkaitan dengan kepatuhan unit kerja di lingkungan
                                                                    Instansi Pusat dan Pemerintah Daerah terhadap peraturan perundang-undangan,kesepakatan internasional, maupun
                                                                    ketentuan lain yang berlaku;
                                                               h.   Pengadaan Barang dan Jasa, merupakan Risiko SPBE yang berkaitan dengan proses pengadaan dan penyediaan barang
                                                                    dan jasa;
                                                               i.   Proyek Pembangunan/Pengembangan Sistem, merupakan Risiko SPBE yang berkaitan dengan proyek pembangunan
                                                                    ataupun pengembangan sistem pada penerapan SPBE;
                                                               j.   Data dan Informasi, merupakan Risiko SPBE yang berkaitan dengan semua data dan informasi yang dimiliki oleh Instansi
                                                                    Pusat dan Pemerintah Daerah;
                                                               k.   Infrastruktur SPBE, merupakan Risiko SPBE yang berkaitan dengan pusat data, jaringan intra pemerintah, dan sistem
                                                                    penghubung layanan pemerintah termasuk perangkat keras, perangkat lunak, dan fasilitas yang menjadi penunjang
                                                                    utama;
                                                               l.   Aplikasi SPBE, merupakan Risiko SPBE yang berkaitan dengan program komputer yang diterapkan untuk melakukan
                                                                    tugas atau fungsi layanan SPBE;
                                                               m.   Keamanan SPBE, merupakan Risiko SPBE yang berkaitan dengan kerahasiaan, keutuhan, ketersediaan, keaslian, dan
                                                                    kenirsangkalan (nonrepudiation) sumber daya yang mendukung SPBE;
                                                               n.   Layanan SPBE, merupakan Risiko SPBE yang berkaitan dengan pemberian layanan SPBE kepada Pengguna SPBE;
                                                               o.   Sumber Daya Manusia SPBE, merupakan Risiko SPBE yang berkaitan dengan SDM yang bekerja sebagai penggerak
                                                                    penerapan SPBE di Instansi Pusat dan Pemerintah Daerah; dan
                                                               p.   Bencana Alam, merupakan Risiko SPBE yang berkaitan dengan peristiwa yang disebabkan oleh alam.
   28   29   30   31   32   33   34   35   36   37   38